Skip to content

Sajakbemutu.com

Menu
  • Home
  • Bisnis
  • Film
  • Kuliner
  • Game
  • Gaya Hidup
  • Tips dan Tutorial
  • Fakta Menarik
  • Liburan & Wisata
Menu

Cara Transfer ke Sesama Pengguna Rekening CIMB Niaga

Posted on August 5, 2021

Salah satu hal yang paling membuat orang malas ketika harus melakukan transaksi berupa transfer via teller bank adalah mengantre. Selain lama, nasabah juga harus meluangkan waktu khusus untuk pergi ke bank yang sering kali membuat kegiatan lain jadi terganggu.

Namun, berkat kemajuan teknologi persoalan-persoalan semacam itu kini tak lagi menjadi masalah, sebab ada alternatif yang jauh lebih praktis untuk Anda yang ingin bertransaksi tanpa perlu repot mengantre, salah satunya adalah dengan melakukan proses transfer melalui mesin ATM.

Sebagai bank yang menjadi pelopor utama layanan transaksi via ATM, CIMB Niaga memiliki banyak produk menarik untuk nasabahnya yang ingin mengirimkan sejumlah uang, baik kepada sesama rekening CIMB Niaga maupun transfer antarbank.

Nah, berikut ada cara mudah mentransfer uang dari rekening CIMB Niaga yang bisa Anda praktikkan. Agar mudah, pembahasan akan dibagi menjadi 2, yaitu cara transfer ke sesama rekening Niaga dan ke rekening lain.

Cara kirim uang ke sesama pengguna rekening CIMB Niaga 

Jika Anda akan mengirimkan uang kepada saudara yang memiliki rekening CIMB Niaga, Anda bisa menerapkan cara di bawah ini.

CIMB Clicks

Produk unggulan pertama yang dimiliki Bank CIMB Niaga adalah CIMB Clicks—layanan internet banking yang memungkinkan nasabah mentransfer uang (baik ke sesama rekening CIMB maupun ke bank lain) dengan mudah, cepat, dan praktis.

Untuk mengaktifkan fitur ini, Anda harus menghubungi customer service terdekat lebih dulu. Setelah diberi akses untuk menikmati layanan ini, silakan buka laman www.cimbclicks.com, lalu login dengan memasukkan username serta password yang diberikan pada saat registrasi di kantor cabang.

Jika sudah berhasil login, layar akan langsung menampilkan banyak menu, salah satunya adalah “Transfer” yang terletak pada sisi kiri. Pada bagian “Transfer From” pilih nomor rekening yang menjadi sumber dana transfer.

Selanjutnya, Anda akan diarahkan ke tampilan berikutnya berisi form singkat yang wajib Anda isi, seperti:

  • Amount Transfer (jumlah uang yang akan dikirim)
  • Currency (mata uang; rupiah atau lainnya)
  • Transfer to (nomor rekening penerima)
  • Pilih bank tujuan, misalnya sesama rekening CIMB Niaga dengan membubuhkan tanda ceklis
  • Klik “Next” dan masukkan nomor rekening tujuan pada kolom “Beneficiary Account”
  • Anda juga bisa mengirim pesan khusus kepada penerima dengan mengisikan kolom “Beneficiary E-mail”
  • Selanjutnya, Anda harus mengisi mPIN yang jumlahnya sampai 6 digit agar transaksi Anda aman. Jika tidak memasukkan PIN, transaksi tidak akan bisa dilanjutkan
  • Klik submit
  • Transaksi selesai
  • Jika Anda ingin menyimpan bukti transaksi, klik saja tombol “Save” atau “Print” jika ingin mencetaknya

Go Mobile

Selain CIMB Clicks, ada produk lain dari Bank CIMB Niaga yang bisa Anda manfaatkan untuk melakukan proses transfer, yaitu Go Mobile. Selain bisa dipakai untuk mentransfer uang ke seluruh pelosok Indonesia dan dunia, layanan ini juga memiliki banyak keunggulan, seperti:

  • Kemudahan akses via smartphone
  • Keamanan dalam setiap transaksi
  • Notifikasi atau pemberitahuan yang langsung dikirim ke ponsel

Berikut cara yang bisa Anda lakukan jika akan melakukan transaksi berupa transfer lewat aplikasi Go Mobile.

  • Pastikan Anda sudah mengunduh aplikasi Go Mobile by CIMB Niaga di Google Playstore, Apple AppStore, Blackberry World, dan sejenisnya
  • Jika aplikasi sudah terpasang, pilih menu “Registrasi”
  • Ikuti petunjuk transaksi seperti yang tertera pada layar
  • Pastikan bahwa nomor telepon Anda sudah terdaftar di database nasabah CIMB Niaga
  • Untuk melakukan transaksi berupa transfer melalui Go Mobile, Anda harus mengetikkan format berikut:

KIRIM [spasi] bank tujuan [spasi] nomor rekening tabungan [spasi] nominal yang akan ditransfer

Pada dasarnya, cara mentransfer uang dari CIMB Niaga ke rekening bank lain sama seperti saat melakukan transfer ke sesama bank, yang membedakan salah satunya adalah perintah memasukkan kode bank tujuan jika memang Anda melakukan transaksi via mesin ATM.

Langkahnya, Anda tentu harus memasukkan kartu ATM dan mengetikkan PIN Anda lebih dulu. Pada bar menu, pilihlah “Transfer” lalu klik opsi “Ke Rekening Bank Lain”. Sebelum mengetikkan nomor rekening tujuan, Anda akan diminta memasukkan kode bank terkait. (Daftar kode bank akan dilampirkan pada paragraf selanjutnya).

Masukkan kode bank (ada 3 digit) diikuti dengan rekening tujuan, klik selanjutnya lalu masukkan nominal yang akan Anda transfer. Sebelum mengonfirmasi transaksi, pastikan data yang Anda masukkan sudah benar agar tidak sampai terjadi salah kirim.

Kode Bank di Indonesia

Berikut ada kode-kode bank yang paling umum dipakai di Indonesia:

BCA : 04

BCA Syariah : 536

BRI : 002

BRI Syariah : 422

BNI : 009

BNI Syariah : 009

Bank CIMB Niaga : 022

Bank Danamon : 011

Bank Indonesia : 001

Bank Mandiri : 008

Bank Mandiri Syariah: 451

Bank Mega : 426

Bank Mega Syariah : 506

Bank Permata : 013

Bank Permata Syariah : 784

Bank Sinarmas : 153

Masih banyak kode bank lain yang tidak ikut disebutkan pada daftar di atas. Tentu saja Anda tidak perlu menghafalnya, sebab saat melakukan transaksi Anda akan diarahkan ke bagian menu yang menampilkan kode-kode bank tujuan secara lengkap.

Semoga artikel mengenai cara mentransfer uang dari Bank CIMB Niaga ini bermanfaat buat teman-teman semua, ya!

Baca juga

  • Cara Mudah dan Cepat Bayar Listrik lewat Bank CIMB Niaga!
  • Cara Membayar Tagihan Telkom Lewat Layanan Bank CIMB Niaga

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Posts

  • Penjelasan, Syarat, dan Cara Kredit Motor
  • Keuntungan Membuat Paspor Online!
  • Rasakan Serunya Menggunakan Paket Internet Flash Telkomsel
  • 5 Fakta Tewasnya Denis Kancil, Pembalap Drag Race Muda Tangerang
  • Solusi Berobat Tanpa Kartu BPJS Kesehatan
  • Cara Mutasi Kendaraan dari Motor Sampai Mobil
  • Belanja Murah dan Praktis dengan Promo Mumu.id
  • Paket Internet KZL AXIS Chat, Sosmed Sepuasnya!!
  • Nomor Call Center BNI Yang Dapat Kamu Hubungi
  • Aplikasi Sepulsa Baru Akan Menemani Transaksimu!
  • Cara Membuat Kartu Kredit Semua Bank Dengan Mudah
  • Perlu Nelpon tapi Pulsa Habis? Begini Cara Pakai Call Me Back Indosat!
  • Cara Aktivasi Paket Data Internet XL: HOTROD
  • Cara Mudah Isi Ulang Pulsa Bolt Kamu, LENGKAP!
  • Cara Praktis Membuat Lampu LED Sendiri di Rumah
  • 13 Tempat Wisata di Lombok yang Harus Anda Kunjungi!
  • Cara Cek dan Perpanjang Masa Aktif Kartu Axis, Gampang!
  • HATI-HATI! Hindari Penipuan Mengatasnamakan Sepulsa
  • Cek Harga dan Tarif Dasar Pulsa Token Listrik di Sini!
  • Mau Masuk UGM? Ini List Jurusan di UGM
  • Cara Mendapatkan Uang Online dari Internet 
  • Cara Handle Bisnis di Era Pandemi: Digitalisasi
  • Mau Tahu Berapa Gaji Polisi di Indonesia? Simak di Sini!
  • Cara Mudah Download Foto Dari Twitter!
  • Cara Mudah Mendapatkan Kuota Gratis Terlengkap 2022
  • Tidak Dapet Sinyal di Luar Negeri? Pakai Paket Roaming Indosat
  • Cara Ampuh Mengenali SMS, Telepon dan Pesan Penipuan!
  • Cara Mudah dan Lengkap untuk Mengurus Sertifikat Tanah
  • Mau Masuk Jurusan Komunikasi? Baca Ini Dulu!
  • Pindah Kelas BPJS itu Mudah, Ikuti Langkah Berikut ini
  • Kamera Mirrorless untuk Pemula
  • Cara Ampuh Menghilangkan Internet Positif!
  • Waspada Kartu BPJS Palsu! Inilah Cara Membedakan Asli dan Palsu
  • SIKAPI PENGELUARAN SECARA BIJAK
  • Tips Membeli Pulsa Online yang Aman!
  • Besaran Denda Telat Bayar Pajak Mobil & Cara Menghitungnya
  • Bayar BPJS dengan ATM, Seberapa praktiskah?
  • Cara Membuat Grafik di Excel dengan Mudah!
  • Mau beli AC? Perhatikan Dahulu Jenis AC Berikut ini
  • Cara Mengambil Foto Tanpa Membuka Aplikasi Kamera di Android
  • Mau Beli Token Listrik Lewat Layanan Bank BCA? Begini Caranya!
  • Ini Dia Cara Upgrade ke Windows 10!
  • Mau Belanja Fashion Keren Lebih Hemat? Isi Pulsa Online Saja!
  • Cicilan Mobil Datsun Murah, Siap-siap Mudik Lebaran dengan Mobil Baru
  • Cara Aktivasi Paket Data Telkomsel
  • Ini 4 Cara Cek Saldo Rekening BCA (Mudah)
  • Lupa Password Yahoo? Ini Solusinya
  • Mau Transaksi Mudah dan Cepat? Bayar Telkom Lewat Layanan Bank BRI Saja
  • Libur Panjang akan tiba, Jangan Lupa Siapkan 6 Hal Ini di Kantor Anda!
  • Sejarah Rumah Sakit dan RS Terkenal di Indonesia
©2023 Sajakbemutu.com | Design: Newspaperly WordPress Theme