Skip to content

Sajakbemutu.com

Menu
  • Home
  • Bisnis
  • Film
  • Kuliner
  • Game
  • Gaya Hidup
  • Tips dan Tutorial
  • Fakta Menarik
  • Liburan & Wisata
Menu

Cara Cek dan Perpanjang Masa Aktif Indosat dengan Mudah

Posted on November 19, 2020

Cara cek dan perpanjang masa aktif Indosat cukup mudah. Karena provider satu ini menyediakan berbagai kanal untuk melakukan pengecekan dan perpanjang.

Hal terpenting yang perlu kamu perhatikan sebagai pengguna telepon seluler adalah memastikan masa aktif nomor telepon atau kartu SIM provider kamu masih berlaku agar dapat melakukan panggilan keluar dan dapat menerima panggilan dari luar. Caranya adalah dengan rutin mengisi pulsa atau paket data. Karena, jika kamu tidak pernah mengisi pulsa atau paket data, masa aktif kartu SIM provider akan habis, tentu nomor telepon selulermu tidak akan bisa dipakai.

Padahal hampir semua kegiatan dan kebutuhan sehari-hari tidak terlepas dari layanan komunikasi. Jadi, jika layanan komunikasi kamu bermasalah, sudah pasti akan menghambat kegiatan kamu sehari-hari.

Jadi, pastikan hal itu jangan sampai terjadi. Pengecekan masa aktif secara berkala perlu kamu lakukan untuk memastikan provider kamu bisa terus digunakan. Pastikan juga kamu selalu mengisi pulsa, untuk memastikan masa aktif kartu SIM juga bertambah.

Khusus bagi kamu pengguna Indosat, tidak sulit untuk tahu cara cek dan perpanjang masa aktif Indosat, provider yang berganti nama menjadi Indosat Ooredoo pada November 2015 tersebut. Sebagai provider yang banyak digunakan sebagian anak muda, Indosat memudahkan penggunanya untuk melakukan pengecekan pulsa, masa aktif maupun perpanjangannya.

Mari simak cara cek dan perpanjang masa aktif Indosat di artikel ini.

Cara Cek Masa Aktif Indosat

Ada beberapa cara cek masa aktif kartu Indosat. Jadi jangan bingung atau ragu untuk mengecek masa aktif untuk memastikan kartu Indosatmu saat ini.

1. Menu Telepon (Phone) di Telepon Seluler

Cara pertama mengecek masa aktif Indosat ini bisa kamu lakukan dengan membuka menu telepon (phone) di telepon seluler

    Kamu cukup mengetik kode USSD di menu telepon *123# lalu tekan 📞

    Selanjutnya, secara otomatis akan muncul tampilan informasi jumlah sisa pulsa berikut tanggal masa aktif kartu Indosat

2. Mengecek Masa Aktif via SMS

Cara kedua untuk mengecek masa aktif kartu Indosat mu bisa juga dilakukan dengan pilihan melalui SMS atau messaging di telepon seluler mu. Sama seperti lewat menu telepon, pengecekan masa aktif Indosat melalui SMS ini cukup mudah dan juga tidak berbayar.

    Buka aplikasi pesan di telepon selulermu

    Pilih pesan baru, ketik 363 di kontak penerima, lalu ketik USAGE di isi pesan, lalu tekan enter

    Selanjutnya kamu akan menerima pesan baru berisi informasi paket atau pulsa yang kamu miliki berikut masa aktifnya

3. Mengecek Masa Aktif Indosat menggunakan Aplikasi myIM3

Cara ini bisa kamu lakukan jika kamu memiliki aplikasi myIM3 di telepon selulermu atau kamu bisa mengunduhnya terlebih dahulu di Aplikasi Playstore

    Pertama, masukkan nomor telepon kartu Indosat kamu berikut dengan verifikasi pesan yang kamu terima

    Lalu kamu akan masuk di halaman utama myIM3 yang di dalamnya tertera jumlah pulsa kartu Indosat mu, masa aktif, jumlah kuota internet, hingga sisa kuota data

Bagaimana? Kamu bisa mengecek masa aktif kartu Indosat kamu sekarang dengan memilih beberapa cara di atas. Pastikan, jangan sampai masa aktif kamu habis tanpa sepengetahuan kamu ya.

Kemudian, jika kamu sudah mengecek dan ternyata masa aktif Indosat kamu sudah hampir habis? Apa yang perlu kamu lakukan? Sudah tentu memperpanjangnya. Tidak perlu khawatir, Sepulsa juga sudah merangkum cara memperpanjang masa aktif kartu Indosat kamu. Jadi, komplit deh! Kamu jadi tahu cara cek dan perpanjang masa aktif Indosat sekaligus.

Cara Memperpanjang Masa Aktif Indosat

Jika untuk mengecek masa aktif ada tiga cara, memperpanjang masa aktif kartu Indosat juga ada beberapa cara:

1. Memperpanjang masa aktif kartu Indosat dengan Isi Pulsa

Kamu bisa memperpanjang masa aktif kartu Indosat dengan membeli pulsa ke nomor telepon Indosatmu. Kamu bisa ke gerai atau warung pulsa dekat dengan lokasimu,  atau membeli secara elektronik melalui mobile banking, internet banking, atau dompet digital seperti OVO, Shoppepay, Gopay dan sebagainya.

Jika pulsa sudah bertambah, otomatis masa aktifmu juga bertambah sesuai jumlah pulsa yang kamu beli.

Cara cek dan perpanjang masa aktif Indosat dengan cara ini sangat mudah, bukan?

2. Memperpanjang masa aktif kartu Indosat dengan menukar Pulsa

Pilihan memperpanjang masa aktif kartu Indosat ini bisa dilakukan, jika kamu masih memiliki saldo atau sisa pulsa, namun masa aktifmu hampir habis

Kamu dapat menukarkan pulsa dengan pulsa yang tersedia sesuai penambahan masa aktif kartu Indosat yang kamu inginkan.

    Kamu cukup masuk menu aplikasi pesan, pilih pesan baru, lalu ketik 555 untuk kontak penerima

    Lalu ketik di kotak isi pesan dengan kode masa aktif yang kamu inginkan, lalu pilih menu kirim (send)

    Aktif3 untuk tiga hari seharga Rp2 Ribu

    Aktif14 untuk 14 hari seharga Rp5 Ribu

Mudah bukan cara cek dan perpanjang masa aktif Indosat? Karena itu, kamu sebaiknya melakukan cara cek dan perpanjang masa aktif Indosat agar terhindar dari nomor tidak bisa digunakan karena masa aktif habis, atau bahkan hangus jika sudah melewati tenggang.

3. Memperpanjang masa aktif kartu Indosat dengan transfer Pulsa 

Selanjutnya, kamu bisa memperpanjang masa aktif kartu indosat dengan menerima transfer pulsa dari orang terdekat. Kamu bisa menggunakan cara ini jika nomor Indosat yang kamu miliki belum masuk ke dalam masa tenggang.

Jika nomor Indosat kamu sudah masuk masa tenggang, sayang sekali kamu tidak dapat menggunakan cara ini.

Jumlah Pulsa yang Ditransfer
Masa Aktif yang Ditambahkan

5.000-9.999
3 hari

10.000-19.999
7 hari

20.000-49.000
15 hari

50.000-99.999
22 hari

100.000-149.000
30 hari

150.000-199.000
45 hari

Baca Juga : Cara Mengecek Nomor Indosat Paling Mudah dan Cepat 

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Posts

  • Penjelasan, Syarat, dan Cara Kredit Motor
  • Keuntungan Membuat Paspor Online!
  • Rasakan Serunya Menggunakan Paket Internet Flash Telkomsel
  • 5 Fakta Tewasnya Denis Kancil, Pembalap Drag Race Muda Tangerang
  • Solusi Berobat Tanpa Kartu BPJS Kesehatan
  • Cara Mutasi Kendaraan dari Motor Sampai Mobil
  • Belanja Murah dan Praktis dengan Promo Mumu.id
  • Paket Internet KZL AXIS Chat, Sosmed Sepuasnya!!
  • Nomor Call Center BNI Yang Dapat Kamu Hubungi
  • Aplikasi Sepulsa Baru Akan Menemani Transaksimu!
  • Cara Membuat Kartu Kredit Semua Bank Dengan Mudah
  • Perlu Nelpon tapi Pulsa Habis? Begini Cara Pakai Call Me Back Indosat!
  • Cara Aktivasi Paket Data Internet XL: HOTROD
  • Cara Mudah Isi Ulang Pulsa Bolt Kamu, LENGKAP!
  • Cara Praktis Membuat Lampu LED Sendiri di Rumah
  • 13 Tempat Wisata di Lombok yang Harus Anda Kunjungi!
  • Cara Cek dan Perpanjang Masa Aktif Kartu Axis, Gampang!
  • HATI-HATI! Hindari Penipuan Mengatasnamakan Sepulsa
  • Cek Harga dan Tarif Dasar Pulsa Token Listrik di Sini!
  • Mau Masuk UGM? Ini List Jurusan di UGM
  • Cara Mendapatkan Uang Online dari Internet 
  • Cara Handle Bisnis di Era Pandemi: Digitalisasi
  • Mau Tahu Berapa Gaji Polisi di Indonesia? Simak di Sini!
  • Cara Mudah Download Foto Dari Twitter!
  • Cara Mudah Mendapatkan Kuota Gratis Terlengkap 2022
  • Tidak Dapet Sinyal di Luar Negeri? Pakai Paket Roaming Indosat
  • Cara Ampuh Mengenali SMS, Telepon dan Pesan Penipuan!
  • Cara Mudah dan Lengkap untuk Mengurus Sertifikat Tanah
  • Mau Masuk Jurusan Komunikasi? Baca Ini Dulu!
  • Pindah Kelas BPJS itu Mudah, Ikuti Langkah Berikut ini
  • Kamera Mirrorless untuk Pemula
  • Cara Ampuh Menghilangkan Internet Positif!
  • Waspada Kartu BPJS Palsu! Inilah Cara Membedakan Asli dan Palsu
  • SIKAPI PENGELUARAN SECARA BIJAK
  • Tips Membeli Pulsa Online yang Aman!
  • Besaran Denda Telat Bayar Pajak Mobil & Cara Menghitungnya
  • Bayar BPJS dengan ATM, Seberapa praktiskah?
  • Cara Membuat Grafik di Excel dengan Mudah!
  • Mau beli AC? Perhatikan Dahulu Jenis AC Berikut ini
  • Cara Mengambil Foto Tanpa Membuka Aplikasi Kamera di Android
  • Mau Beli Token Listrik Lewat Layanan Bank BCA? Begini Caranya!
  • Ini Dia Cara Upgrade ke Windows 10!
  • Mau Belanja Fashion Keren Lebih Hemat? Isi Pulsa Online Saja!
  • Cicilan Mobil Datsun Murah, Siap-siap Mudik Lebaran dengan Mobil Baru
  • Cara Aktivasi Paket Data Telkomsel
  • Ini 4 Cara Cek Saldo Rekening BCA (Mudah)
  • Lupa Password Yahoo? Ini Solusinya
  • Mau Transaksi Mudah dan Cepat? Bayar Telkom Lewat Layanan Bank BRI Saja
  • Libur Panjang akan tiba, Jangan Lupa Siapkan 6 Hal Ini di Kantor Anda!
  • Sejarah Rumah Sakit dan RS Terkenal di Indonesia
©2023 Sajakbemutu.com | Design: Newspaperly WordPress Theme